Pakai Baterai LFP, Intip Spek Supercar BYD YangWang U9

Jakarta – BYD resmi meluncurkan supercar di bawah sub-brand YangWang, yaitu YangWang U9. Supercar bertenaga listrik ini dijual di China dengan harga 1,68 juta yuan atau setara Rp 3,6 miliaran. Begini spesifikasi singaktnya.

Dikutip Carnewschina, BYD menyebut, U9 merupakan singkatan dari Ultimate 9. YangWang U9 menggunakan platform e4 dengan sistem suspensi Disus X dari BYD. Berkat platform dan suspensi itu, mobil ini bisa melaju secara unik dengan tiga roda, melompat bahkan ‘menari’.

YangWang U9 digerakkan oleh empat motor listrik dengan total tenaga 1.287 daya kuda. Torsi maksimalnya mencapai 1.680 Nm. Motor listriknya bisa berputar hingga kecepatan 21.000 rpm.

Supercar bertenaga listrik ini menggunakan sistem penggerak semua roda (AWD). Mobil ini mampu berakselerasi dari posisi diam hingga kecepatan 100 km/jam dalam 2,36 detik. BYD mengklaim, YangWang U9 bisa melaju di drag race jaark 400 meter (seperempat mil) dalam 9,78 detik.

Kecepatan tertinggi resmi YangWang U9 mencapai 309,19 km/jam. Mobil ini telah diuji di Sirkuit Internasional Shanghai dengan catatan waktu lap 2 menit 17,65 detik.

Tidak seperti mobil listrik kelas atas lainnya yang menggunakan baterai NCM (nikel kobalt mangan), YangWang U9 mengandalkan baterai lithium iron phosphate (LFP). Mobil ini memanfaatkan baterai tipe Blade yang dibuat oleh BYD.

Baterai LFP yang terpasang punya kapasitas 80 kWh. Sesuai pengujian CLTC, baterai itu bisa membawa YangWang U9 melaju sejauh 465 km. Daya pengisian maksimum adalah 500 kW. Mobil ini bisa dicas dari 30 persen hingga 80 persen dalam 10 menit.

YangWang U9 memiliki dimensi panjang 4.966 mm, lebar 1.295 mm, dan tinggi 2.029 mm. Wheelbase-nya mencapai 2.900 mm. Baterai berbobot 633 kg. Mobil ini memiliki bobot 2.475 kg, angka yang cukup besar untuk sebuah supercar.

Beralih ke interior, terdapat layar LCD dengan bezel tebal. Di sisi pengemudi ada layar berukuran 10,25 inci. Di tengah ada layar vertikal yang lebih besar dengan ukuran 12,3 inci. Sistem kokpitnya disebut DiLink dan ditenagai oleh chip 5G dan 4nm yang dikembangkan bersama oleh BYD dan Qualcomm.

Ternyata Ada 2 Aktor Berdarah Indonesia di Avatar: The Last Airbender

Jakarta – Siapa nih yang sudah nonton serial live action Avatar: The Last Airbender di Netflix? Keren banget kan? Tayangan ini memang dapat nilai bagus dari banyak orang.

Ternyata, ada dua aktor berdarah Indonesia yang terlibat loh!

Pertama, ada Ruy Iskandar yang berperan sebagai Letnan Jee, salah satu awak kapal Pangeran Zuko. Aktor kelahiran Indonesia ini sekarang tinggal dan berkarier di Amerika Serikat.

Sebelumnya, dia pernah bermain di serial Gotham dan beberapa proyek lainnya. Live action Avatar: The Last Airbender menjadi proyek terbesarnya, di mana dia terlibat dalam lebih dari satu episode.

Kedua, ada Dallas Liu yang memerankan Pangeran Zuko, salah satu pemeran utama di live action Avatar: The Last Airbender. Liu memiliki darah keturunan Indonesia dari keluarga ibunya.

Dia dibesarkan di Amerika Serikat dan telah membintangi beberapa film serta serial televisi.

Dallas Liu lahir di Amerika dan banyak menghabiskan masa kecilnya di San Gabriel Valley, California bersama adik laki-lakinya, Dylan Liu. Sejak kecil, dia sudah menunjukkan minat pada seni bela diri.

Dallas Liu mempelajari bela diri Shotokan khas Jepang dan bahkan menjadi juara dunia Asosiasi Karate Olahraga Internasional pada tahun 2012.

Ketertarikannya pada dunia akting muncul saat dia menginjak SMP. Dia mengidolakan Jackie Chan dan bercita-cita menjadi aktor seperti idolanya.

Setelah lulus SMA, dirinya melanjutkan studi di Pasadena City College dengan jurusan teknik sipil. Namun, passionnya di dunia akting tak pernah pudar.

Pada 2009, Dallas Liu memulai debut aktingnya di film Tekken. Dia memerankan karakter Jin Kazama muda dan berhasil memukau para penonton.

Sejak saat itu, karier Dallas Liu di dunia akting semakin melejit. Dia telah membintangi berbagai film layar lebar, termasuk Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings produksi Marvel pada 2021.

Di film tersebut, Dallas Liu memerankan Ruihua, adik dari Katy yang dimainkan oleh Awkwafina.

Kabarnya, Dallas Liu juga akan menjadi bintang di live action Naruto.

Apes Pengantar Jenazah Serang Rumah di Maros Ternyata Milik Anggota TNI

Maros – Sejumlah pengantar jenazah anarkis menyerang rumah milik pria bernama Asjaya Hartono (40) di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel). Namun para pengantar jenazah itu berakhir kocar-kacir sebab Asjaya sang pemilik rumah ternyata seorang anggota TNI.

Iring-iringan pengantar jenazah awalnya melintas di depan rumah Asjaya di Jalan Poros Moncongloe Bulu, Desa Moncongloe Bulu, Kecamatan Moncongloe pada Selasa (20/2), sekitar pukul 20.00 Wita. Asjaya lantas keluar rumah menegur sejumlah pengantar jenazah yang disebut melakukan geber-geber motor.

Seorang wanita kemudian muncul menarik Asjaya ke dalam rumah agar anggota TNI itu tenang. Hal tersebut rupanya coba dimanfaatkan sejumlah pengantar jenazah yang langsung turun dari motor dan berlari masuk ke rumah Asjaya untuk menyerang.

Belakangan para pengantar jenazah itu terlihat lari kocar-kacir dalam rumah. Rupanya, mereka dikejar oleh Asjaya yang tak takut dengan serangan mereka.

“Beliau (Asjaya Hartono) itu anggota TNI,” ujar Kapolsek Moncongloe Iptu Suhardi kepada detikSulsel, Sabtu (24/2/2024).

Sementara itu, pihak keluarga meminta maaf terkait insiden pengantar jenazah tersebut. Permintaan maaf tersebut disampaikan langsung keluarga kepada Asjaya.

“Setelah dikubur jenazah itu, datang lah pihak keluarga tadi yang bawa jenazah ke korban minta maaf,” kata Iptu Suhardi.

Suhardi mengatakan pihak keluarga jenazah datang ke rumah korban bersama dengan pemerintah setempat. Akhirnya kedua pihak bersepakat untuk damai.

“Udah selesai kok, ditemani dengan pemerintah setempat untuk dimediasi,” ujarnya.

3 Pengantar Jenazah Ditangkap
Polisi yang melakukan penyelidikan terkait insiden itu akhirnya turun tangan menangkap tiga pengantar jenazah yang masuk ke rumah Asjaya. Para pelaku langsung digelandang ke Polsek Moncongloe.

“3 Orang dan diamankan di Polsek Moncongloe,” ujar Kasat Reskrim Polres Maros Iptu Slamet kepada detikSulsel, Sabtu (24/2/2024).

Ketiga pelaku diamankan di wilayah Kecamatan Moncongloe, Kabupaten Maros, Sabtu (24/2). Iptu Slamet belum mengungkapkan identitas ketiga orang yang diamankan sebab masih dalam pemeriksaan.

Dia menyebut pihaknya masih mencari barang bukti berupa kayu dan bendera putih yang digunakan para pelaku mengancam korban. Hal tersebut berdasarkan rekaman CCTV di tempat kejadian perkara (TKP).

“Sekarang sementara melakukan pencarian bendera yang terekam CCTV,” sebut Slamet.

Sementara itu, Pasi Intel Zipur 8/SMG Lettu Junardi mengatakan pihaknya belum menerima laporan terkait insiden itu. Dia mengaku akan mengeceknya lebih lanjut.

“Kami sementara cari tau tempat kejadiannya ini dimana karena sampai dengan saat ini belum ada yang laporan,” kata Junardi saat dimintai konfirmasi terpisah.

Pesan Wapres Ma’ruf Amin ke AHY, dari Mafia Tanah hingga Singgung Kemiskinan dan Bansos

pesan-wapres-ma-ruf-amin-ke-ahy-dari-mafia-tanah-hingga-singgung-kemiskinan-dan-bansos

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertahanan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengungkap pembicaraannya saat bertemu Wakil Presiden Ma’ruf Amin.

AHY mengunjungi kediaman Wapres Ma’ruf di Kawasan Menteng Jakarta Pusat, Sabtu (24/2/2024).

Usai pertemuan AHY mengaku ada beberapa pesan yang disampaikan oleh Wapres. Semisal terkait upaya ke depan dalam penuntasan kemiskinan dan membuat masyarakat tidak bersandar dari bantuan pemerintah.

AHY mengaku sangat setuju dengan pesan yang disampaikan Wapres Ma’ruf. Sebab hal tersebut juga yang diperjuangkan di Partai Demokrat. Yakni bagaimana masyarakat Indonesia semakin baik kehidupannya.

“Kemiskinan bisa diturunkan pengangguran bisa diturunkan dan akhirnya punya pekerjaan yang layak. Jadi itu kira-kira yang kita bicarakan, tidak ada secara khusus bicara soal politik,” ujar AHY, Sabtu (24/2/2024).

Baca Juga: [FULL] Menteri ATR/BPN AHY Ungkap Isi Perbincangan dengan Wapres Ma’ruf Amin usai Bertemu

Iklan untuk Anda: Trading seperti ahlinya dengan Copy Trading XM
Recommended by
Selain soal penuntasan kemiskinan Wapres Ma’ruf, juga berpesan agar AHY bisa menjalankan amanat yang diberikan sebagai menteri ATR/BPN.

Wapres mengingatkan permasalahan sengketa tanah khususnya yang melibatkan para mafia tanah sangat merugikan masyarakat.

Diharapkan meski periode Kabinet Indonesia Maju berakhir pada Oktober 2024 mendatang, namun AHY tetap bisa menyelesaikan kasus-kasus sengketa tanah yang melibatkan mafia tanah.

“Kementerian ATR akan berpihak pada rakyat, akan membela rakyat kecil, jangan sampai hak mereka diinjak, apalagi masyarakat rentan, banyak juga misalnya yang sudah pensiun ya, itu yang dipermainkan. Rakyat kecil dipermainkan dan kita tidak akan membiarkan itu terjadi,” ujar AHY.

Potret Rumah Sederhana Eross Sheila on 7 di Yogyakarta

Yogyakarta – Terlepas dari ketenarannya, gitaris Sheila on 7 Eross Candra memilih sebuah rumah sederhana sebagai tempat bernaung bersama keluarganya. Potret rumah tersebut sempat menyita perhatian pembaca selama sepekan terakhir.

Jakarta boleh saja menjadi ladang untuk mengais rejeki bagi Eross sebagai anggota band ternama. Namun, tak ada yang mengalahkan rasa nyamannya saat tinggal di kota asal, yakni Yogyakarta. Eross dan istrinya, Sarah Diorita, serta buah hati mereka tinggal di sebuah rumah yang jauh dari kesan mewah.

Tipikal rumah di pedesaan, bangunannya didominasi kayu dan genteng yang kusam. Halamannya juga asri dengan pepohonan yang bisa langsung diambil buahnya. Lantainya pun terbuat dari ubin abu-abu. Pintu berwarna hijau yang tampak lapuk di sisi lain meninggalkan kesan etnik yang vintage.

Dapurnya juga menggunakan peralatan yang seadanya. Di tempat ini, Sarah Diorita unjuk kebolehan memasaknya.

Permainan warna menjadi salah satu elemen penting di rumah ini. Tampak dinding warna biru mencolok mendominasi ruang tamu dan keluarga di rumah Eross.

Sebagai pemusik, Eross punya tempat khusus untuk menyimpan koleksi CD. Semuanya tertata rapi di satu rak. Ada pula rak khusus untuk menyimpan tas gitar dan bass koleksinya yang berjejer panjang. Tidak ketinggalan, sebuah ruangan didedikasikan sebagai studio mini untuk Eross menggubah musik.

Selain di halaman yang luas, Eross dan putranya juga punya area ‘bermain’ di atas atap alias rooftop. Biasanya, mereka menghabiskan waktu di sana untuk main layang-layang.

Caleg PPP Bangkalan Ngamuk di Kantor Kecamatan Gegara Kesal Suara Berkurang

Caleg PPP Sampang ngamuk di Kantor Kecamatan.

Jakarta – Caleg dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Sonhaji, mengamuk di Kantor Kecamatan Kwanyar, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur. Dia mengamuk karena merasa perolehan suara miliknya turun drastis dari perolehan awal.
Dilansir detikJatim, Sabtu (24/2/2024), Sonhaji mengamuk di hadapan para petugas Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Aksinya itu terekam video sejumlah pendukungnya yang turut mendatangi kantor kecamatan yang juga menjadi sekretariat PPK Kwanyar.

Pria yang masih aktif sebagai anggota Komisi D DPRD Bangkalan ini datang bersama puluhan pendukungnya kemudian melakukan aksi di depan kantor kecamatan. Tidak lama kemudian mereka bertemu dengan 5 anggota PPK Kwanyar.

“Saya ingatkan jangan sekali-kali mengubah perolehan suara DPRD Bangkalan, karena kalian akan berhadapan dengan saya dan nyawa taruhannya,” kata Sonhaji, Jumat (23/2).

Sonhaji yang duduk berhadapan dengan 5 anggota PPK itu sempat emosi dan menggebrak meja. Dia kesal karena suaranya turun drastis dari perolehan awal. Ia meminta agar tidak ada penggeseran suara terutama yang berkaitan dengan perolehannya.

“Jangan pernah menggeser suara Sonhaji,” imbuhnya.

Simak selengkapnya di sini.

(fas/fas)

Stafsus Erick Thohir Kasih Bocoran Pengganti BNI & BRI di BSI

Jakarta – Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengungkap kabar terbaru mengenai divestasi saham PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) yang dikempit PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI dan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI. Arya mengonfirmasi, pihaknya membuka opsi untuk melepas saham itu investor ke strategis ataupun ke publik.

“Iya, biar sahamnya lebih atraktif,” kata Arya di Jakarta, dikutip Kamis (22/2/2024).

Pelepasan saham BSI yang digenggam BRI dan BNI merupakan salah satu proyek strategis BUMN yang belum selesai. Arya menargetkan, seluruh proyek strategis BUMN, termasuk unlock value BSI rampung Oktober.

Arya mengatakan, saat ini pihaknya tengah mengejar penyelesaian 9 proyek strategis BUMN yang belum selesai. Selain unlock value BSI, proyek yang tengah dikebut di antaranya Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sanur, refocusing organisasi BUMN pangan, hingga penyehatan dan integrasi BUMN karya.

“Mudah-mudahan Oktober kelar lah,” katanya.

Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan, pihaknya menggelar roadshow mencari investor untuk BSI. Dari roadshow yang digelar, Erick mengatakan, calon investor menginginkan saham BSI 15-20%, atau lebih tinggi dari yang ditawarkan.

“Nah memang dalam roadshow ini, ya mereka ingin masuk kalau bisa lebih dari 10%, nggak seperti yang kita tawarkan hanya 10-11%. Kalau bisa 15-20% jadi strategic partner gitu,” katanya di Kementerian BUMN Jakarta, Selasa (19/12/2023).

Menurut Erick, para pemegang saham BSI kini berdiskusi. Hal ini mengingat BSI kini menjadi perusahaan yang bagus.

“Ini yang mungkin dari pemegang saham BSI pun antara BNI, BRI, Mandiri masih saling curhat. Kalau jadi bagus mereka sebagai investor ‘waduh bagus’ dulu ragu-ragu,” katanya.

Pabrik Toyota Indonesia Jadi Role Model Industri 4.0

Jakarta – Perkembangan industri otomotif terus berkembang membuat para produsen berbenah, untuk bisa melahirkan kendaraan yang lebih baik dalam segala aspek. Seperti yang dilakukan pabrik Toyota Manufacturing Motor Indonesia (TMMIN) yang terus melakukan inovasi, untuk bisa menghadirkan kendaraan Toyota yang berkualitas.

Terbukti pabrik Toyota Indonesia dinobatkan sebagai pabrik yang telah memasuki era industri 4.0, dengan mendapatkan penghargaan National Lighthouse Industry 2024 yang diberikan kepada PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) atas kontribusinya dalam meningkatkan produktivitas dan daya daya saing industri otomotif di Tanah Air, seperti dalam rilis yang diterima detikOto.

Penghargaan ini pun diserahkan langsung oleh Menteri Perindustrian Agus Kartasasmita kepada Wakil Direktur Utama TMMIN Bob Azam pada hari ini, Rabu (21/02/2024) di Hotel JS Luwansa & Convention Center, Jakarta

“Kami berterima kasih kepada pemerintah Indonesia atas kepercayaan yang diberikan melalui penganugerahan National Lighthouse Industry 4.0 ini. Penghargaan ini menjadi motivasi kami untuk memperkuat peranan sebagai role model dan kolaborasi sebagai mitra dialog pemerintah dalam transformasi dan teknologi industri 4.0 di Indonesia,” ujar Bob Azam.

Dengan penghargaan yang diraih TMMIN kali ini semakin memupuk semangat TMMIN untuk bisa meningkatkan perekonomian Indonesia.

“TMMIN akan terus menjadi lokomotif dalam pembangunan supply chain di Indonesia agar semakin baik ke depannya, yang dapat memberikan manfaat kepada peningkatan daya saing industri otomotif Indonesia menuju era elektrifikasi dan karbon netralitas,” Bob menambahkan.

Sebagai catatan saat ini Indonesia dihadapkan dengan tantangan untuk terus meningkatkan produktivitas industri agar dapat bersaing secara efektif dengan negara lain. Untuk mengatasi tantangan ini, pemerintah Indonesia mendorong transformasi melalui IR 4.0 sebagai landasan untuk meningkatkan produktivitas pada lima sektor prioritas, yaitu sektor elektronik, tekstil, kimia, makanan dan minuman, termasuk industri otomotif yang memberikan kontribusi besar terhadap PDB dari sektor manufaktur, ekspor produk industri, dan tenaga kerja.

Dalam mendukung transformasi ini, pemerintah juga mengembangkan konsep “lighthouse” pada setiap sektor untuk memberikan dorongan dan contoh bagi industri lainnya. Tiap perusahaan yang meraih penghargaan ini diharapkan bisa mendorong pelaku industri lainnya untuk bersama-sama merealisasikan IR 4.0 di Indonesia.

Selain itu, kehadiran IR 4.0 telah menjadi perhatian khusus melalui peluncuran Making Indonesia 4.0 oleh Presiden Jokowi sejak tahun 2018. Transformasi tersebut membawa potensi Indonesia untuk menjadi salah satu dari kekuatan 10 ekonomi teratas dunia pada tahun 2030. Untuk mewujudkan cita-cita tesebut, maka Pusat Industri Digital 4.0 (PIDI 4.0) dibangun oleh Kementrian Perindustrian dengan visi menjadi solusi satu atap dalam pengadopsian industri 4.0 di Indonesia dan menjadi jendela Indonesia 4.0 untuk dunia.

Pusat Industri Digital 4.0 (PIDI 4.0) juga menjadi wadah simulator lighthouse bagi industri di Indonesia, melalui lima layanan utama yang dihadirkan di dalam fasilitas tersebut yaitu showcase center, ecosystem for industry 4.0, capability center, consultation center, engineering & AI center.

TMMIN hadir di PIDI 4.0 dengan tujuan untuk dapat turut serta mendukung Industry 4.0 dengan harapan memberikan advokasi konsep konektivitas rantai pasokan (block chain), memperkuat daya saing industri melalui pengembangan SDM dan transformasi digital melalui standarisasi perangkat berbasis digital untuk simulasi Toyota Production System (TPS) yang dapat menjadi sarana pembelajaran bagi kalangan yang membutuhkan.

Bagi TMMIN, tranformasi era digital yang merupakan basis Industry 4.0, sudah menjadi kebutuhan. Apalagi sebagian besar, yaitu, sekitar 52% produk TMMIN, digunakan untuk memenuhi permintaan ekspor ke lebih dari 100 negara. Menjamin kepuasan konsumen baik di pasar dalam negeri maupun ekspor membuat transformasi menuju penerapan Industry 4.0 menjadi satu keharusan.

“Perjalanan pengembangan industri Toyota Indonesia yang awalnya dirintis sebagai importir, kemudian berkembang menjadi bagian dari basis produksi lokal dan ekspor industri otomotif nasional, hingga saat ini berhasil menjangkau pasar ekspor untuk kendaraan elektrifikasi bukanlah suatu proses perjalanan yang instan melainkan perjuangan panjang untuk berkontribusi lebih besar bagi neraca dagang Indonesia. Industri otomotif harus bisa membangun daya saing yang lebih tinggi agar bisa memenangkan persaingan. Ini hanya bisa dicapai dengan meningkatkan efisiensi produktivitas melalui penerapan setiap aspek Industry 4.0 bersama seluruh rantai pasok untuk memenuhi pasar domestik dan ekspor,” kata Bob.

Selain itu, kehadiran IR 4.0 telah menjadi perhatian khusus melalui peluncuran Making Indonesia 4.0 oleh Presiden Jokowi sejak tahun 2018. Transformasi tersebut membawa potensi Indonesia untuk menjadi salah satu dari kekuatan 10 ekonomi teratas dunia pada tahun 2030. Untuk mewujudkan cita-cita tesebut, maka Pusat Industri Digital 4.0 (PIDI 4.0) dibangun oleh Kementrian Perindustrian dengan visi menjadi solusi satu atap dalam pengadopsian industri 4.0 di Indonesia dan menjadi jendela Indonesia 4.0 untuk dunia.

Pusat Industri Digital 4.0 (PIDI 4.0) juga menjadi wadah simulator lighthouse bagi industri di Indonesia, melalui lima layanan utama yang dihadirkan di dalam fasilitas tersebut yaitu showcase center, ecosystem for industry 4.0, capability center, consultation center, engineering & AI center.

TMMIN hadir di PIDI 4.0 dengan tujuan untuk dapat turut serta mendukung Industry 4.0 dengan harapan memberikan advokasi konsep konektivitas rantai pasokan (block chain), memperkuat daya saing industri melalui pengembangan SDM dan transformasi digital melalui standarisasi perangkat berbasis digital untuk simulasi Toyota Production System (TPS) yang dapat menjadi sarana pembelajaran bagi kalangan yang membutuhkan.

Bagi TMMIN, tranformasi era digital yang merupakan basis Industry 4.0, sudah menjadi kebutuhan. Apalagi sebagian besar, yaitu, sekitar 52% produk TMMIN, digunakan untuk memenuhi permintaan ekspor ke lebih dari 100 negara. Menjamin kepuasan konsumen baik di pasar dalam negeri maupun ekspor membuat transformasi menuju penerapan Industry 4.0 menjadi satu keharusan.

“Perjalanan pengembangan industri Toyota Indonesia yang awalnya dirintis sebagai importir, kemudian berkembang menjadi bagian dari basis produksi lokal dan ekspor industri otomotif nasional, hingga saat ini berhasil menjangkau pasar ekspor untuk kendaraan elektrifikasi bukanlah suatu proses perjalanan yang instan melainkan perjuangan panjang untuk berkontribusi lebih besar bagi neraca dagang Indonesia. Industri otomotif harus bisa membangun daya saing yang lebih tinggi agar bisa memenangkan persaingan. Ini hanya bisa dicapai dengan meningkatkan efisiensi produktivitas melalui penerapan setiap aspek Industry 4.0 bersama seluruh rantai pasok untuk memenuhi pasar domestik dan ekspor,” kata Bob.

Menurut Bob Azam, sejak beberapa tahun lalu TMMIN telah menyiapkan peta jalan (roadmap) dalam menyongsong persaingan di era Industri 4.0 yang semakin ketat. Implementasi Roadmap Industry 4.0 di TMMIN telah memasuki tahap 2 yang berlangsung sampai 2024. Tahap 2 ini (2022-2024) menekankan langkah TMMIN untuk menjadi role model dalam penerapan teknologi digital di dunia sektor otomotif dengan tiga fokus aktivitas terkait logistic, maintenance dan quality melalui penerapan inovasi-inovasi program seperti Robot Process Automation (RPA), Predictive Maintenance, e-Warehouse, Quality Inspection and Engine Traceability.

Tahap ini ditargetkan mendorong wawasan SDM terhadap data dan kreasi inovasi digital di bidang industri otomotif antara lain dengan mendirikan fasilitas advokasi publik terkait elektrifikasi dan energi hijau, xEV Center di pabrik TMMIN Karawang 3 serta keikutsertaan dalam PIDI 4.0 untuk membangun industri hijau berkelanjutan, yang menjadi lompatan besar bagi sektor industri menuju era karbon netralitas. Melalui Toyota Learning Center, TMMIN juga melakukan pemetaan kebutuhan untuk keahlian khusus dalam dunia digital sekaligus pengembangan kurikulum pendidikan dan pelatihan yang dibutuhkan.

“Kami terus berupaya untuk memfasilitasi karyawan dalam melakukan skill expansion untuk menunjang penerapan Industri 4.0, dengan mencetak business analyst dan system analyst yang tersertifikasi, SDM yang kompeten dapat dikembangkan untuk merancang strategi dasar dan menyeluruh dari pengembangan dan implementasi Industri 4.0 di perusahaan. Hingga tahun 2025, kami merencanakan pelatihan-pelatihan yang erat kaitannya dengan “Real Time” dan “Connectivity” dengan prioritas pembangunan ekosistem digital dan peningkatan kompetensi SDM industri otomotif Indonesia,” kata Bob Azam.

Desak Pemungutan Suara Ulang, Warga di Dompu Rusak Kantor Camat Huu

BIMA, KOMPAS.com – Sekelompok warga merusak Kantor Camat Huu di Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan mendesak Pemungutan Suara Ulang (PSU), Rabu (21/2/2024).

Akibat kejadian tersebut, sejumlah kaca di Kantor Camat Huu pecah dan fasilitas lainnya rusak parah.

Ketua Panwascam Kecamatan Huu, Erwinsyah mengungkapkan, aksi ratusan warga itu terjadi saat proses rekapitulasi suara tingkat kecamatan berlangsung.

Warga tiba-tiba mendatangi Kantor Camat lalu meminta agar dilakukan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di TPS 03 Desa Daha.

“Mereka minta PSU di TPS 03 karena menduga ada pemilih DPK dari luar yang mencoblos di situ,” kata Erwinsyah saat dikonfirmasi, Rabu malam.

Desakan untuk PSU di TPS 03 tersebut sudah direspons dengan baik oleh jajaran Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Huu.

PPK saat itu siap menampung aspirasi warga dan akan melaporkannya ke jajaran komisioner KPU Kabupaten Dompu yang baru saja dilantik.

Namun langkah tersebut justru ditolak oleh warga. Mereka mendesak agar PSU langsung diputuskan oleh PPK hari itu juga.

“Kami sudah beri penjelasan tapi warga tidak sabar sampai kemudian menerobos masuk lalu merusak kantor camat,” jelasnya.

Saat perusakan terjadi, lanjut dia, pihaknya bersama petugas lainnya langsung lari menyelamatkan diri karena khawatir menjadi sasaran amukan warga.

Saat ini situasi di lokasi sudah kondusif, tetapi proses rekapitulasi terpaksa dihentikan untuk sementara waktu.

“Rekapitulasi dihentikan. Logistik masih di kantor camat dan dalam pengamanan ketat oleh aparat,” kata Erwinsyah.

Kasi Humas Polres Dompu, Ipda Zuharis membenarkan adanya aksi perusakan kantor Camat Huu oleh sekelompok warga.

Sejumlah personel dari polres bahkan telah dikerahkan untuk menambah kekuatan pengamanan di wilayah tersebut.

“Benar ada kejadian itu, kita juga sudah geser personil untuk pengamanan tapi terkait apa penyebabnya saya belum dapat laporan,” kata Zuharis.

Respons Vicky Prasetyo Soal Terancam Gagal Nyaleg Usai Habiskan Uang Miliaran

Jakarta – Artis Vicky Prasetyo terancam gagal menjadi wakil rakyat, karena perolehan suara partai yang belum memenuhi standar KPU. Hingga kini ia masih harap-harap cemas karena masih menunggu hasil KPU.

Vicky diketahui maju dari Partai Perindo. Ia jadi Caleg DPR RI Dapil Jawa Barat 6 yang meliputi Kota Bekasi dan Depok.

“Sebenarnya belum ada kata gagal ya, belum ada perhitungan atau rekapitulasi suara yang sah dari KPU. Terus di beberapa TPS suara menang unggul ada 58, ada 72, ada 78, ada 39 di setiap TPS. Walaupun mungkin dari partai masih dalam proses berjuang dan di quick count cuma 4 persenan saja. Tapi secara pribadi kita memperoleh suara yang cukup baiklah dengan hasil itu,” kata Vicky Prasetyo ditemui di Studio FYP, Trans 7, pada Selasa (20/2/2024).

Vicky juga masih optimis meski perolehan suaranya belum mencukupi. Bahkan ia juga mengapresiasi tim suksesnya.

“Makanya saya apresiasi tim-tim yang sudah bekerja. Aman sih sebenarnya, jadi memang masih berjuang untuk hasil akhir,” ungkapnya.

Menunggu hasil akhir, Vicky juga mengaku sudah mempersiapkan dua mental yakni jika menang dan jika kalah. Hingga kini Vicky terus mendapat dukungan keluarga untuk menyemangati dirinya.

“Iya kita harus selagi kita mencoba untuk mencalonkan diri, harus punya dua mental yang disiapkan. Mental untuk menang tidak jemawa, mental di saat kalah tidak berkecil hati dan terpuruk. Jadi dua mental itu kita persiapkan gitu walaupun bahasa lisan sama hati beda yang dirasa. Manusiawi, semua ada perjalanannya, tapi sejauh ini kita maintaince yang terbaik saja dari keluarga dan lain-lain, berjuang semaksimal mungkin, tapi kalau belum ada ya bersyukur,” bebernya.

Vicky juga ogah meratapi nasibnya jika kalah. Sebab ia yakin ini adalah jalan Tuhan. Dirinya pun mengalihkan diri dengan banyak bekerja untuk menghilangkan rasa kecewanya.

“Lebih kepada menang atau kalah itu urusan Tuhan, yang penting tetap beraktivitas. Sekarang saya sudah kembali syuting setelah kemarin beberapa bulan saya fokus di dapil, ya sudah berjalan semestinya,” imbuhnya.

Vicky juga tak memungkiri uangnya melayang begitu saja hingga miliaran karena terancam gagal nyaleg. Namun, ia tak kapok untuk terjun ke politik lagi.

“Ya memang namanya kita sosialisasi, menunggu kita turun benar ke masyarakat, ngasih bantuan ya memang seperti itu. Nggak (menyesal) sih insyaallah, sudah terjadi semuanya. Penyesalan juga tidak akan menggantikan kekecewaan kita, jadi legowo ya sudah berjalan, semua sudah berlalu tinggal kita planning apa ke depannya, kalau lolos seperti apa. Kan masih ada pilkada yang Bekasi atau Depok,” pungkasnya.